Catat return 10%, ini strategi reksadana syariah offshore Mandiri Manajemen Investasi

Sep 09 2019 07:01PM

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Beberapa produk reksadana syariah offshore mampu mencetak pertumbuhan imbal hasil yang positif sepanjang tahun ini. Ambil contoh reksadana Mandiri Global Sharia Equity Dollar yang membukukan return 10,73% (ytd) hingga Jumat (6/9) lalu.
Tak hanya itu, merujuk data fund fact sheet, reksadana ini juga tercatat memiliki dana kelolaan mencapai US$ 22,36 juta per Agustus 2019.
Direktur Utama Mandiri Manajemen Investasi Alvin Pattisahusiwa mengatakan, saham-saham dari sektor teknologi informasi dan consumer discretionary menjadi kontributor utama untuk kinerja Mandiri Global Sharia Equity Dollar. Pihaknya menerapkan strategi bottom-up dengan mencari saham yang memiliki potensi return di atas rata-rata berdasarkan analisis fundamental.
Baca Juga: Punya prospek cerah, reksadana syariah offshore dapat dikoleksi investor
Reksadana ini dikelola secara dinamis dengan melakukan alokasi aset di berbagai negara dan sektor, kata Alvin, akhir pekan lalu.
Dikutip dari fund fact sheet, per Agustus 2019 lalu reksadana ini memiliki 5 besar saham dengan alokasi terbesar. Di antaranya saham Alphabet INC CLC, ASMC Holding NV, Delivery Hero AG, Nike INC CLC, dan Visa INC-Class A Shares.
Ke depan, pihak MMI berencana untuk berinvestasi pada saham-saham yang dapat menjadi pionir dengan pendekatan yang lebih mutakhir.
Memang, ketidakpastian global seperti perang dagang AS-China masih menjadi risiko utama untuk reksadana tersebut. Terlebih, tak sedikit aset dasar reksadana ini ditempatkan di negara yang terlibat perang dagang.
Baca Juga: Reksadana syariah offshore milik Schroders catat kinerja positif, begini strateginya
Namun, Alvin menyebut hal tersebut bukan sesuatu yang begitu dikhawatirkan karena pihaknya memiliki horizon investasi jangka panjang.
Lebih lanjut, dalam mengelola reksadana ini, MMI juga memperhatikan siklus ekonomi global yang dapat mempengaruhi kinerja produk yang bersangkutan. Pemilihan saham akan disesuaikan dengan antisipasi perubahan iklim ekonomi dan geopolitik di dunia, tutur Alvin.

Kembali

PT. Sinarmas Asset Management meraih delapan penghargaan sebagai Reksa Dana Terbaik 2017 dari Majalah Investor. Produk yang mendapatkan penghargaan adalah Reksa Dana Danamas Dollar, Danamas Stabil, Simas Income Fund dan Danamas Fleksi